Rassa (Ruang Apresiasi Seni dan Sastra) merupakan sebuah media apresiasi bagi para anggota WTS dan segenap masyarakat yang ingin mengapresiasikan karya mereka. Jadi Rassa tidak hanya tertutup untuk anggota WTS saja. Siapapun boleh hadir dan boleh tampil.
Rassa dilaksanakan sebulan sekali. Berlokasi di sekitar kampus IPB. Untuk sementara Rassa tidak memiliki lokasi yang tetap. Namun seiring berkembangnya WTS, kami berharap nantinya Rassa memiliki lokasi yang tetap.